Isukaltim.com | Widiyanti Putri Wardhana resmi dilantik menjadi Menteri Pariwisata dalam kabinet pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Minggu malam, (20/10/24).
Sebagai Menteri Pariwisata, Widiyanti memimpin upaya pengembangan sektor pariwisata Indonesia dalam lima tahun ke depan. Sebelumnya, jabatan tersebut dipegang oleh Sandiaga Uno, yang juga mengelola Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Widiyanti, akrab disapa Widi, sempat diperhitungkan sebagai calon menteri sejak seleksi beberapa waktu lalu. Nama Widiyanti langsung muncul sebagai kandidat kuat untuk posisi Menteri Pariwisata ketika kabinet Prabowo-Gibran mulai disusun.
Sebagai seorang pengusaha sukses, Widiyanti dikenal di dunia bisnis Indonesia. Sejak 2021, dia menjabat sebagai Komisaris di PT Teladan Aprima Agro (TPA), setelah sebelumnya menjabat sebagai Direktur perusahaan tersebut dari tahun 2012 hingga 2021.
Widiyanti merupakan anak dari Wiwoho Basuki, pengusaha ternama di sektor energi dan batubara yang dikenal melalui perusahaannya seperti PT Idika Energi Tbk, PT Kieco Jaya Agung, dan PT Cirebon Elektrik Power. Istri dari Wisnu Wardhana, seorang eksekutif bisnis Indonesia, ini menempuh pendidikan di Pepperdine University, California, pada 1993 dan meraih gelar Bachelor of Science in Business Administration.
Dengan penunjukannya sebagai Menteri Pariwisata, Widiyanti kini memiliki tanggung jawab besar untuk memajukan industri pariwisata Indonesia, termasuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Tanah Air.(wp/ik)