Senin, Desember 23, 2024
BerandaBerita TerbaruTanggapan Mahfud Soal Usulan Prabowo Evaluasi Pilkada: Bagus

Tanggapan Mahfud Soal Usulan Prabowo Evaluasi Pilkada: Bagus

 

Isukaltim.com |  Mahfud MD, sebagai pakar hukum tata negara sekaligus Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) beri pujian mengenai usulan Presiden Prabowosoal wacana kepala daerah dipilih oleh DPRD.

“Bagus, menurut saya itu bagus, dalam arti untuk mengevaluasi lagi apakah harus kembali ke DPR atau tidak, kita bicarakan. Tapi, harus dievaluasi karena yang sekarang ini selain mahal juga jorok yang sekarang terjadi ini,” ungkap Mahfud di UII, Sleman, DIY (Daerah Istimewa Yogyakarta) pada Jumat (13/12/24).

Mahfud pun mengungkapkan, saat era kepresidenan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diakhir September 2014 silam, Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2014 Tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota yang mengatur pemilihan kepala daerah secara tidak langsung oleh DPRD pernah disahkan.

Namun, di awal Oktober, SBY memutuskan untuk memilih Perppu (Penerbitan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang) agar tetap mempertahankan pilkada secara langsung.

“Dicabut lagi hanya dua hari karena pertimbangan politik yang panas pada waktu itu,” ujar Mahfud.

- Advertisement -

Lebih lanjut, Menurut Mahfud, usulan yang diberikan Presiden Prabowo bisa dipertimbangkan dan di diskusikan.

Sebelumnya, Presiden Prabowo menyatakan wacana kepala daerah seperti gubernur hingga bupati dan wali kota kembali dipilih oleh DPRD. Dirinya menilai sistem itu dinilai lebih efisien dan tak menelan banyak biaya.

Prabowo menyatakan hal itu dapat menekan anggaran dalam menggelar Pilkada. Dia juga menyatakan uang anggaran untuk Pilkada itu bisa digunakan untuk hal lain yang lebih penting bagi masyarakat. (wp/ik)

 

Berita Terkait

9 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Isu Populer

- Advertisment -

Komentar Terbaru

- Advertisment -