Senin, Desember 23, 2024
BerandaBerita TerbaruIda Sari Anggota KPPS Yang Akan Bertugas di TPS 025 Tanah Grogot...

Ida Sari Anggota KPPS Yang Akan Bertugas di TPS 025 Tanah Grogot Kaltim

 

Isukaltim.com | Pelantikan dan bimbingan teknis anggota KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) pada Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Paser 2024, di selenggarakan di Aula SMK Negeri 1, Jl. Ki Hajar Dewantara No.9, Tanah Grogot, Paser, Kalimantan Timur, Kamis (07/11/2024).

Ida Sari, selaku anggota KPPS yang akan bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 025 Kelurahan Tanah Grogot, menjelaskan, banyak materi tang di sampaikan dalam bimbingan, seperti pengerian KPPS, tujuan KPPS, tugas dan tanggung jawab KPPS seta ada juga pelatihan materi tentang bagaimana cara mengerjakan lembar pleno dan diajari bagaimana menggunakan aplikassi Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap).

Lebih lanjut, Ida mengatakan bahwa dalam Pilkada serentak kali ini merupakan pengalaman pertamanya dan dirinya merasa senang dapat ikut berkontribusi dalam Pilkada.

Ida menambahkan, jika dalam proses seleksi tidak ada persyaratan khusus untuk menjadi anggota KPPS, “Panitian Pemungutan Suara memberitahukan kepada pihak RT di setiap wilayah untuk menyiapkan 7 orang yang akan dipersiapkan menjadi anggota KPPS dan akan di berikan bimbingan dan pelatihan tentang tugas dan tanggung jawam nantinya”.

Masih kata Ida, sebagai anggota KPPS tentunya perlu memastikan dan memahami tanggung jawab serta peran KPPS dalam pemilihan, termasuk proses pemungutan, penghitungan dan pelaporan suara.

- Advertisement -

“Kami mengikuti pelatihan yang diadakan oleh KPU, kami dituntut untuk tidak asing dengan alat-alat pemilihan yang digunakan seperti formulir, kotak suara, bilik suara dan yang terpenting adalah menjaga kesehatan, karena dalam pemungutan suara partinya akan berlangsung selama sehari penuh. Jadi sangat penting menjaga kesehatan dan stamina menjelang pilkada 2024,” tutur Ida.

Sebagai anggota KPPS, Ida berharap kepada masyarakat yang akan melakukan Pencoblosan nanti, harus memahami pentingnya suara mereka dalam Pemilu, mereka juga harus memilih dengan bijak tanpa terpengaruh oleh politik uang atau intimidasi dan diharapkan menjaga ketertiban serta tidak melakukan tindakan yang memicu konflik atau ketegangan di TPS nanti. (wp/ik)

 

Berita Terkait

7 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Isu Populer

- Advertisment -

Komentar Terbaru

- Advertisment -