Senin, Desember 23, 2024
BerandaBerita TerbaruCerita Yenneheather, Fashion Desainer Dan Influencer Yang Menginspirasi Anak Muda Membangun Usaha

Cerita Yenneheather, Fashion Desainer Dan Influencer Yang Menginspirasi Anak Muda Membangun Usaha

 

Isukaltim.com | Yeyen heryanti (Owner Tsuraya Butik), fashion desainer dan juga influencer fashion di Tana Paser, bercerita bagaimana dirinya memulai  bisnis pada saat usia 18 tahun hingga sekarang, Minggu (13/10/2024).

“Saya membangun bisnis pada saat usia saya 18 tahun,Tsuraya butik berdiri tahun 2018 dan sempat bangkrut ditahun 2020 karena covid dan juga karena usia saya yang masih 20 tahun sehingga saya belum bisa mengatur uang dengan baik, dan kontrol emosi untuk menghadapi pelanggan. Namun hal itu menjadi salah satu evaluasi buat saya kedepannya, sehingga saya bisa menjadi seperti sekarang,” kata Yeyen heryanti .

Yeyen heryanti, atau biasa di kenal “Yenneheather” di kalangan pelangganya pun menambahkan, bagaimana bagaimana awal dirinya tertarik menjadi seorang desainer.

Baca juga: Andalas Cellular Hadir Di Tanah Grogot Dengan Varian Produk All Brand Penuhi kebutuhan Gadget Warga

“Awal mula menjadi desainer karena dulu saya bercita-cita ingin menjadi model, sehingga waktu bersekolah saya mengambil jurusan tata busana. Saya menjadi model dan busananya dari karya saya sendiri. Semakin lama saya merasa bahwa bakat saya bukan dimodel namun di desain, dan saya makin mencintai trend fashion dan akhirnya itu yang membuat saya sadar bahwa saya lebih cocok di fashion desainer,” tambah Yeyen heryanti.

- Advertisement -

Saat di tanya mengenai perkembangan usaha butik dan beberapa even yang sudah di ikuti, Yeyen heryanti menerangkan untuk outlet atau galeri, saat ini masih dalam proses.

“Tetapi saya sudah memiliki brand sendiri yaitu tsuraya butik, konveksi untuk desain-desain pakaian. Brand saya beberapa kali ditampilkan, salah satunya di event WAW (Weekend At Wiskul) dan CFD (Car Free Day), dan untuk event-event di Paser terbilang masih kurang untuk menampilkan hasil karya saya, saya cenderung lebih ke kota lain seperti di Samarinda. Dan Insya Allah, bulan November nanti, tsuraya butik atau saya sendiri akan menjadi salah satu sponsor wardrobe Opening Dance Putri Muslimah Nusantara,” ujar Yeyen heryanti.

Baca juga: Studio Bunilla Membantu Wanita Yang Ingin Tampil Sempurna

Selain sebagai desainer, Yeyen heryanti memiliki berbagai kegiatan,”Saya biasanya diminta untuk menjadi juri pada perlombaan fashion show dan Kesulitan dalam menjadi desainer pasti ada, apapun profesi nya pasti memiliki kesulitan,baik secara finansial atau non finansial. Dari segi finansial, yaitu kurangnya kesadaran customer jika sudah selesai produksi, sudah dipakai tetapi masih kurang sadar untuk melakukan pembayaran, terkadang juga ada pihak yang tidak bertanggung jawab, seperti order namun belum melakukan deposit dan begitu selesai pasti ada saja alasan-alasan untuk melakukan pembayaran. Dari segi non finansial, mungkin ya namanya saya jual jasa, jadi terkadang ada pelanggan yang merasa cocok dan tidak cocok, namun itu tidak menjadi masalah untuk saya pribadi”.

Yeyen heryanti pun bercerita ujian terberat sebagai influencer fashion yaitu diremehkan,”Membangun bisnis itu memang tidak semudah yang kita bayangkan, banyak pihak yang meragukan dan meremehkan dan tidak dipercaya orang-orang terdekat. Namun kembali lagi, bahwa masih ada orang yang percaya dan selalu support kita. Dengan adanya pelanggan yang masih order di kita, sehingga kita dapat menyimpulkan bahwa kita masih punya kualitas, itu yang penting mental harus kuat dalam membangun sebuah bisnis”.

Dirinya berpesan untuk pengusaha muda seperti dirinya untuk tidak minder, harus percaya diri. Terlepas dari latar belakang kita dari orang tidak punya, atau kita siapa dulunya, atau berapa usia kita jangan minder, tetap lakukan yang terbaik. Karena setiap orang itu berhak untuk berkembang, berhak untuk menyalurkan apa yang ingin dikerjakan. Jadi ketika kita sudah menentukan tujuan kita, harus di usahakan dan di selesaikan sampai akhir karena itu penting untuk kita lalui. (nm/ik)

 

Berita Terkait

10 KOMENTAR

  1. Sangat bagus dan menjadi kan inspirasi bagi pemula usaha dengan dapat contoh yg baik jg buat masyarakan Paser pada khusus nya jg masyarakat kaltim pada umum nya …

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Isu Populer

- Advertisment -

Komentar Terbaru

- Advertisment -